Tuesday 23 October 2012

Membaca Al-Qur'an Meski Sedang Mengendarai Motor

Ahmad Suaidi Ibnu Utsman Al- Bantani
Bukan Cinta namanya jika ada orang yang katanya cinta sesuatu, tetapi dia tidak sering menyebut-nyebut yang dicintainyai itu. coba bayangkan jika kita cinta ke seseorang misalnya pasti kita akan selalu menyebut-nyebut namanya, sampai-sampai lupa daratan ( dimana-saja ), sedang bersama teman kita ceritakan kebaikan wanita itu, sedang sendiri di kamar tidur memandangi fotonya sambil berbicara dengan foto tersebut, kapanpun, dimanapun kita selalu teringatnya, ya wajarlah namanya juga cinta apapun dilakukan demi menyenangkan orang yang dicinta. apalagi jika kita menerima surat, SMS, BB, perantara lainnya maka akan kita dapati kirimannya tersebut akan berulang-ulang kita baca. Ya namanya juga cinta.

Lho, Kok jadi bicarain cinta Ya,,,,???bukan begitu sahabat, ini adalah sebuah gambaran jika kita cinta sesuatu, fitrahnya kita akan selalu mengingat dan menyebutnya. Begitu juga kecintaan kita kepada Allah SWT, dan Rosulullah Muhammad SAW harus melebihi semuanya. Nah, sahabat saya ingin bercerita tentang pengalaman saya bersama Al-Qur'an ketika saya sedang mengendarai motor. Di zaman kini dapat dikatakan Tiada Hari Tanpa Mengendarai Motor, Begitu juga yang saya lakukaan kemana saya pergi selalu mengendarai motor, ke pasar, ke Rumah Orang Tua, bersilaturrahim, dan kegiatan lainnya kerapkali menggunakan motor.

Seringkali ketika saya sedang mengendarai motor, saya kerap membaca Al-Qur'an, terutama hafalan saya, atau bagian dari Juz Amma. Sepanjang jalan saya membaca ayat-ayat itu, bahkan terkadang selesai sampai tujuan. banyak manfaat yang saya rasakan ketika membaca Al-Qur'an, diri ini tidak merasa sepi saat mengendarai motor sendiri, dan hati terasa senang dan bahagia. Sesekali saya membaca Sholawat ketika surat yang saya baca selesai, perbuatan itu selalu saya ulang sampai ke tujuan. Sahabat, itulah kebiasaan saya saat mengendarai motor, apa yang saya lakukan semata - mata karena kecintaan saya kepada Allah SWT dan Rosulullah SAW. Bagaimana dengan pengalaman sahabat. >>>>Mari kita membaca dan Mengamalkan Al-Qur'an>>>>>